ANAMBAS,GEJOLAK.COM – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas melalui Satuan Polisi Pamong Praja (SATPOL-PP), dan Pemadam Kebakaran (DAMKAR) akan memulai pelaksanaan pelatihan, pembentukan dan pembinaan relawan DAMKAR.
“Berisi tentang kepelatihan bagi masyarakat yang terpilih untuk kesiapsiagaan penangulangan kebakaran baik pada lingkungan pemukiman maupun pusat, juga lahan hutan di wilayah Kepulauan Anambas,” sebut Wan Zuhendra selaku Wakil Bupati Kepulauan Anambas dalam kata sambutannya saat membuka secara resmi Pelatihan DAMKAR di Lapangan Bola Desa Payalaman Kecamatan Kute Siantan, Sabtu (10/4/2021) sekira pukul 10.00 wib pagi.
Pelatihan ini, lanjutnya, bagi peserta relawan adalah pengetahuan dasar dasar pemadam kebakaran serta penyelamatan penguatan fisik dan kerjasama tim yang solit.
“Mengingat pentingnya pembekalan sebagaimana yang di amanat dalam Permendagri Nomor 364.1 /– 306 Tahun 2020 tentang pedoman pembinaan relawan pemadam kebakaran,” ucapnya.
Kegiatan ini, tambahnya lagi, berkerjasama yang baik dari pihak Satpol-PP, Damkar dan TNI-AD (Koramil 02 Tarempa Kodim 0318 Natuna), POLRI (Kapolres Kepulauan Anambas-Kapolsek Palmatak), Basarnas dan pihak Kecamatan.
“Dengan harapan relawan Pemadam Kebakaran, nantinya dapat menunjukkan kerjasama baik yang efektif sesuai yang di dapatkan di pelatihan ini,” imbuhnya. (Kadeni).